Sinopsis Film Hari Ini Pasti Menang

Ditulis oleh: -
Sinopsis Film Hari Ini Pasti Menang. Kali ini saya akan membahas film karya anak bangsa terbaru yang rencananya akan rilis pada 28 Februari 2013. Film yang berjudul "Hari Ini Pasti Menang" ini merupakan film yang bertemakan olahraga khususnya sepak bola.

Film yang berdurasi sekitar 120 menit ini disutradarai oleh Andibachtiar Yusuf, dan juga dibintangi oleh beberapa bintang film senior Indonesia, antara lain Mathias Muchus, Ray Sahetapi, Tika Putri, Desta, Ibnu Jamil dan masih banyak lainnya.

sinopsis film hari ini pasti menang
"Hari Ini Pasti Menang"
Berikut Sinopsis Film Hari Ini Pasti Menang :

Film ini berkisah tentang pesepak bola Indonesia bernama Gabriel Omar (Zendhy Zain) yang menjadi bintang dengan status top skorer pada pertandingan Piala Dunia 2014 di Brasil yang kala itu Indonesia berhasil menembus babak perempat final. Gabriel pun menjadi selebritis dadakan dan menjadi ikon baru anak muda Indonesia.

Hidup Gabriel pun berubah, termasuk orang-orang di sekelilingnya. Namun, keberhasilan industri sepak bola nasional, tidak selalu tentang kisah manis yang ada di dalamnya. Menjadi pesepak bola nomor satu membuat Gabriel menjadi buah bibir media dan harus berhadapan dengan keadaan yang sangat rumit.

Sementara itu, Bambang Pamungkas (Ibnu Jamil) yang baru pulang dari Eropa dan kembali ke klubnya, Jakarta Metropolitan, ditunjuk sebagai pembimbing Gabriel Omar. Disisi lain Gabriel juga harus menjaga kepercayaan Edi Baskoro (Mathias Muchus), ayahnya. 

Masalah mulai muncul ketika terdengar kabar angin bahwa keberhasilan Gabriel didukung oleh kelompok mafia Indonesia. Gabriel harus memilih antara pelatihnya yang ambisius atau sang ayah. Setiap pilihan mempunyai konsekuensi sendiri.

Sementara itu, Andini (Tika Putri) seorang wartawan khusus olahraga melakukan penyelidikan tentang pengaruh mafia di persepakbolaan Indonesia. Investigasi Andini mengarah pada sosok Gabriel dibanding nama lainnya.

Apakah sebenarnya yang terjadi pada Gabriel Omar Baskoro, yang merupakan pahlawan nyata sepak bola Indonesia dan mengharumkan nama bangsa di mata dunia? Dan apa yang bisa diungkapkan oleh Andini dalam penyelidikannya?.

Berikut data-data film "Hari Ini Pasti Menang" :
  • Sutradara : Andibachtiar Yusuf
  • Produser : Mega Setiawati Widjaja
  • Penulis Naskah : Swastika Nohara, Andibachtiar Yusuf
  • Pemain : Zendhy Zain, Mathias Muchus, Desta, Ray Sahetapy, Tika Putri, Ramon Y. Tungka, Ibnu Jamil, Hengky Solaiman
  • Genre : Drama
  • Durasi : 120 menit
  • Studio : Bogalakon Pictures
  • Tanggal Rilis : 28 Februari 2013
Film "Hari Ini Pasti Menang" ini juga diramaikan oleh penampilan pemain bola profesional Indonesia, antara lain Rocky Putiray, Rizki Ramdani Lestaluhu, Atep, Joko Sasongko, Hasim Kipuw, dan masih banyak lagi.

11comments :

  1. moga dg film ini...sepak bola nasional jd bangkit ya mas :)
    dari kertepurukan..

    ReplyDelete
  2. moga dg film ini...sepak bola nasional jd bangkit ya mas :)
    dari kertepurukan..

    ReplyDelete
  3. Wah kayaknya pemain bola mau beralih jadi artis nih, mungkin karena adanya kisruh sepakbola di INA

    ReplyDelete
  4. film yang bagus....pendorong semangat untuk olahraga khususnya sepak bola dinegara kita.

    ReplyDelete
  5. film bertemakan tentang semangat.
    i like it :D

    ReplyDelete
  6. Wah postingan nya sudah ada sebelum film nya release..mantab sobat! :)

    Kayaknya agak kocak nih film nya, soal nya ada desta nya..hehe :D

    ReplyDelete
  7. @all...terima kasih atas kunjungannya...maaf gak bisa balas satu persatu...

    ReplyDelete