Sinopsis Film White House Down - Channing Tatum

Ditulis oleh: -
Sinopsis Film White House Down. Kali ini Sinopsis Film akan membahas sebuah film action terbaru yang dibintangi oleh aktor keren Channing Tatum yaitu "White House Down". Tatum yang namanya semakin terkenal sejak membintangi beberapa film box office seperti "G.I. Joe : Retaliation", kini akan berperan sebagai seorang polisi di "White House Down".

"White House Down" disutradarai oleh Roland Emmerich dan akan dirilis pada 28 Juni 2013 mendatang. Selain Channing Tatum, "White House Down" juga dibintangi oleh Maggie Gyllenhaal, Jamie Foxx, Joey King, Rachelle Lefevre, James Woods, Richard Jenkins, Jason Clarke, Jake Weber, Garcelle Beauvais, dan Michael Murphy.

sinopsis film white house down
White House Down
Berikut Sinopsis Film "White House Down" :

Berkisah tentang seorang polisi bernama John Cale (Channing Tatum) yang baru saja ditolak dari pekerjaan impiannya sebagai anggota Secret Service untuk melindungi Presiden Amerika Serikat, James Sawyer (Jamie Foxx).

Tak ingin mengecewakan gadis kecilnya, John Cale membawanya tur ke Gedung Putih, namun saat tur tersebut, ternyata kompleks gedung putih itu diserang oleh kelompok paramiliter bersenjata berat dan sang Presiden pun ditawan oleh kelompok teroris tersebut.

Kini, pemerintahan Amerika sedang jatuh dalam kekacauan dan waktu hampir habis, dan tugas John Cale untuk menyelamatkan putri, presiden, dan negaranya. Dapatkah John Cale melakukannya? Tunggu dan saksikan film "White House Down" di bioskop kesayangan anda.

Film "White House Down" :
  • Sutradara : Roland Emmerich
  • Produser : Brad Fischer, Laeta Kalogridis, James Vanderbilt, Harald Kloser, Roland Emmerich
  • Penulis Naskah : James Vanderbilt
  • Pemain : Channing Tatum, Maggie Gyllenhaal, Jamie Foxx, Joey King, Rachelle Lefevre, James Woods, Richard Jenkins, Jason Clarke, Jake Weber, Garcelle Beauvais, Michael Murphy
  • Genre : Action
  • Studio : Columbia Pictures
  • Tanggal Rilis Perdana : 28 Juni 2013

5comments :

  1. @yitno...iya sob, kelihatannya film ini bagus banget...

    ReplyDelete
  2. kok hampir sama dengan the Olympus has fallen ya

    ReplyDelete
  3. @anike...aku rasa juga iya sob, soalnya sama2 tentang white house...

    ReplyDelete
  4. Channing Tatum... pasti keren nih film, masuk list wajib nonton deh.. thanks ya reviewnya.

    ReplyDelete